Headlines News :
Home » » CARA PRAKTIS MENGETAHUI TINGKAT STRESS PADA MANUSIA

CARA PRAKTIS MENGETAHUI TINGKAT STRESS PADA MANUSIA

Written By Lalu Dedi Hartono on Monday, March 26, 2012 | 2:51 PM


Sebenarnya ini adalah oleh-oleh dari kegiatan prajabatan CPNS beberapa waktu yang lalu, saya mendapat materi ini dari seorang Widyaiswara dalam materi Mind Set PNS. saya baru sempat membagikan ini karena banyak hal terkait dengan semakin dekatnya pelaksanaan Ujian Nasional di sekolah.

Nah, gambar-gambar di bawah adalah gambar statis yang tidak bergera sama sekali, namun bagi sebagian orang akan melihatnya bergerak, berputar, maju-mundur, atau bergetar. bahkan pergerakannya bagi sebagian orang sangat cepat. gambar-gambar ini pernah diujikan kepada beberapa orang, termasuk para narapidana yang melihat gambar ini bergerak sangat cepat. namun ketika diperlihatkan kepada orang lanjut usia dan anak-anak, gambar-gambar ini tidak bergerak sama sekali. Asumsinya adalah, semakin cepat pergerakan gambar yang Anda lihat, maka tingkat kestresan Anda semakin tinggi, begitu juga sebaliknya.

Perhatikan gambar berikut:

Apakah Anda melihatnya berputar? jika iya, maka Anda sedang stress, dan jika putarannya semakin cepat maka tingkat kestressan Anda tinggi.















Bagaimana dengan gambar yang ini?













Cobalah dengan gambar di bawah ini sekali lagi.
Apakah tulisan-tulisannya bergerak ketika Anda membacanya?


















Sekali lagi, gambar-gambar di atas adalah gambar statis yang tidak bergerak sama sekali, tapi bagi sebagian orang (mungkin Anda) bergerak dan sangat cepat, pengelihatan kita berbeda tergantung tingkat stress pada waktu itu, saran saya lihatlah gambar-gambar di atas kembali sewaktu-waktu, siapa tahu gambarnya tidak bergerak lagi, artinya Anda sudah tidak stress lagi.

Ada banyak cara untuk menghilangkan stress, tapi itu kita bahas nanti, karena saya juga sedang stress, jaringan internet di tempat saya sedang sakit, jadi tidak memuaskan untuk berdiskusi lebih jauh tentang stress ini.



Share this article :

3 comments:

  1. Saya pikir gambar tersebut akan bergerak jika dilihat dalam waktu yg lama, meski tidak sedang stres bang. Apalagi jika lama sekali melihatnya bisa bikin pusing dan mata berkunang² hehehe..

    ReplyDelete
  2. memandang dalam waktu yang lama itu yang membuat stress sob, jadi pandangan sepintas aja yang akurat.. hehehehehe

    ReplyDelete
  3. melihat gambarnya lama-lama saya jadi pusing,,hhe

    ReplyDelete

 
Copyright © 2011. Diagram Band - All Rights Reserved